Indramayu, medianetral.com
Pesona Calon Bupati (Cabup) 02 Lucky Hakim, sukses pukau warga masyarakat Kecamatan Haurgeulis Kabupaten Indramayu, khususnya emak-emak dan ibu muda sewaktu melangsungkan blusukan, Selasa, 22 Oktober 2024.
Momen kampanye dialogis merupakan momentum penting bagi Cabup Lucky Hakim, untuk terus menggaungkan program-programnya yang pro-rakyat, dimana dukungan masyarakat terus mengalir deras dan solid mendekati hari pencoblosan yang akan dilangsungkan secara serentak, pada 27 Nopember 2024 mendatang.
kendati terik mentari saat itu sangat menyengat. Namun tidak menyurutkan bagi warga Kecamatan Haurgeulis khususnya emak-emak dan ibu muda dengan sabar menanti untuk bersua dengan sang idolanya yakni Cabup 02 Lucky Hakim.
Tak dipungkiri, memang pesona gestur pria jebolan Aktris film dan Sinetron juga mantan anggota DPR RI ini memiliki aura yang begitu sempurna.
Sorak-sorai peserta kampanye semakin menguat, sewaktu Lucky Hakim tiba dan mengajak masyarakat untuk mendukung program-program pro-rakyat dalam visi-misinya.
Selain itu, Lucky pun menyampaikan visi – misinya yang selalu konsisten terhadap rakyat kecil dan berjanji akan mensejahterakan para petani, nelayan, dan membuka lowongan pekerjaan.
Kampanye dialogis ini memberikan gambaran jelas tentang komitmen Paslon 02 Lucky -Syaefudin (Lucky-Syae) untuk terus memperjuangkan kepentingan rakyat dengan program-program membawa perubahan positif bagi masyarakat Kabupaten Indramayu.
Cabup Lucky Hakim memaparkan, blusukan di Kecamatan Haurgeulis untuk melakukan silaturahmi, sosialisasi dan menyerap aspirasi masyarakat yang menyasar 22 titik, namun begitu secara official ada 19 titik.
“Sepertinya sembilan belas titik inti tapi kadang-kadang ada silaturahami tambahan ke rekan saya itu bisa sampai mungkin bisa dua puluh sampai dua puluh dua titiklah, tapi secara official kita datang silaturahmi itu sembilan belas titik setahu saya,” paparnya.
Lucky menambahkan, dirinya merasa bersyukur usai mendapat informasi hasil survei dari Pusat Kajian Kebijakan dan Pembangunan Strategis (Puskaptis) yang mana dirinya memperoleh 55,09 persen lebih unggul dibanding Paslon lainnya.
“Alhamdulillah, ada satu hasil survei saya mendapat informasi yaitu dari Puskaptis kalau ga salah itu lima puluh empat atau berapa persen tapi saya tidak mendalami karena bukan saya, saya tidak hadir ke presentasinya tapi yang saya hadir ke presentasi itu indikator politik Burhandudin Muhtadi. Alhamdulillah sudah sampai 57 persen dan itu satu hal yang artinya challengging ya membuat tim menjadi tertantang untuk bisa menembus ke 60 persen insya Allah, karena tinggal 3 persen kita masih punya waktu efektif kampanye mungkin sekitar 35 hari atau 30 hari saya rasa kalau kita terus mendatangi kantong-kantong masyarakat saya kira bisa menembus ke 60 persen,”imbuhnya.
Sementara salah satu warga, Arwati menuturkan, dirinya sudah lama ngefans dengan figur Cabup Lucky Hakim. Selain paras ganteng juga sosok sangat merakyat.
“Karena emang Pa Lucky udah ngefans dari dulu sih terus satu ganteng juga terus karena emang merakyat terus sering berosialisasi intinya sudah ngefans dari dulu sih, pasti menang,”ujarnya.
Senada dikatakan, H. Lutfi Haras beserta warga lainnya menuturkan, dirinya memilih Paslon 02 Lucky-Syae agar ada perubahan pada sektor pertanian yang selalu gagal panen.
“Saya pengen perubahan pertanian supaya jangan gagal terus. Ga nyawah ga ada air., pokoknya semoga sukses petani subur. Kami yakin pa Lucky jadi 90 persen,”ucapnya.