Indramayu, medianetral.com – Derasnya Hujan pagi tadi yang mengguyur Desa Jumbleng Kecamatan Losarang, Membuat beberapa lokasi tergenang air, Solokan yang tidak lancar diakibatkan sampah organik yang menyumbat.
Pj Kuwu Desa Jumbleng Jaeni didampingi RT dan warga Langsung Tinjau Solokan yang tersumbat di blok Tengah Rt 02. Pada Kamis (14/3/24).
Jaeni mengatakan pada awak medianetral.com “Dengan curah hujan yang tinggi ada beberapa lokasi yang tergenang air. Hari ini kita langsung turun kelapangan untuk kroscek dan benahi saluran yang tersumbat agar tidak tergenang di wilayah warga kami.” Ucapnya.
Salah satu penyebab tergenangnya di wilayah RT.01 adalah dangkalnya solokan dan menumpuknya sampah organik berupa dedaunan. Sehingga menimbulkan genangan dan memasuki ke pemukiman warga.
Baca Juga:
TPQ dan MDTA Al Hidayah Majakerta Pawai Ta’aruf Menyambut Bulan Suci Ramadhan 1445 H
Ketua GNPK-RI Jabar Datangi Lagi KPK, Agar Segera Tuntaskan Kasus Korupsi Pemkot Jabar
Bendungan Caplokan Losarang, Alternatif Muda Mudi Menunggu Buka Puasa
Pemuda Asal Anjatan Diringkus Polisi Jual Obat Terlarang
Lanjutnya “Kami langsung turun kroscek di lapangan ada berapa titik yang kami tinjau di blok karang bong Rt.04, solokan mampet sehingga air hujan menggenang di depan rumah warga saya sudah berkordinasi sama Ketua RT setempat untuk selalu sigap jika ada aliran/saluran air yang mampet.” Imbuh Jaeni.
Setelah dikroscek dan langsung dieksekusi oleh warga beserta RT setempat, lokasi yang tadinya tergenang air, dalam beberapa menit langsung surut.
Ditempat yang sama, Muin (47) salah satu warga Desa Jumbleng mengatakan. “Dengan adanya pendangkalan maupun penyempitan, dan banyaknya sampah organik yang menyangkut di Selokan sehingga air lambat mengalir, Mudah-mudahan setelah dibenahi tidak terjadi meluap lagi.” Tutup Muin.
(No)