Indramayu, medianetral.com -Bupati Indramayu Hj. Nina Agustina hadiri Kegiatan Uji Coba Serentak dan Pemantapan Penggunaan Aplikasi Sistem Informasi Rekapitulasi (Sirekap) untuk Seluruh Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) Se-Kabupaten Indramayu sebgai persiapan pada Pemilihan Umum Tahun 2024. Yang berlangsung di Gedung Serba Guna Sekar Jaya Widasari, Rabu (07/02/2024).
Hadir juga Sekretaris Daerah, Aep Surachman, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU), Masykur, Kepala Satpol PP dan Damkar Kabupaten Indramayu, Teguh Budiarso, Kapolsek, Danramil, anggota PPK Divisi Teknis Penyelenggaraan se-Kabupaten Indramayu serta anggota KPPS se-Kabupaten Indramayu. Dalam sambutannya Bupati Indramayu, Nina Agustina menyampaikan.
“Untuk mempersiapkan Pemilu 2024 dengan lebih baik saya harap uji coba aplikasi Sirekap ini agar dilaksanakan senyata-nyatanya untuk bisa menjadi pedoman pada Pemilu 14 Februari 2024 nanti,” ucapnya.
Di Kabupaten Indramayu terdapat 10.636 pengguna akun Sirekap tingkat KPPS, hasil pungutan suara tersebut akan menjadi dasar bagi PPK di tingkat kecamatan, yang kemudian direkapitulasi ditingkat kabupaten oleh KPU Kabupaten Indramayu.
Melalui uji coba ini KPU Indramayu benar-benar mengarahkan perhatiannya agar nantinya dapat mengatasi kendala jika terdapat kesalahan. Sehingga aplikasi Sirekap akan lebih mantap digunakan pada Pemilu 14 Februari 2024 nanti.
Sebab penggunaan sirekap sangat penting bagi KPU dalam mengedepankan prinsip transparansi dan akuntabilitas. Selain itu Sirekap dapat mempercepat kerja KPU terkait tahapan pemungutan, penghitungan dan rekapitulasi suara.
Baca Juga:
Penggarap Lahan Resmi Adukan CV.Dimensi Karya Rintisan ke Pemdes Majakerta
Distribusi Logistik Pemilu 2024 di Awasi Panwaslu Haurgeulis
Panwaslu Haurgeulis Awasi Peserta Kampanye Pemilu 2024
“Pahami yang diberikan pemateri, dan lebih penting lagi menjaga kesehatan, jangan sampai kondisi anggota KPPS drop. Semuanya hati-hati, jangan sampai ada kecurangan dan main-main atau memanipulasi dengan hasil suara. Yuk mari bersama-sama melaksanakan tugas dengan jujur dan adil,” tutup Nina.
Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Indramayu, Masykur dalam sambutannya mengatakan, dengan kehadiran Sirekap di tengah KPPS, jangan pernah berpikir ada hasil suara yang hilang dan tercuri.
“Selamat dan sukses atas dilantiknya bapak dan ibu sebagai anggota KPPS. Kita siap melayani, KPPS adalah ujung tombak kita, hasil kinerja KKPS akan menjadi acuan untuk KPU. Dengan hadirnya aplikasi Sirekap di tengah bapak dan ibu, jangan pernah berpikir akan ada hasil suara yang hilang atau tercuri,” katanya.
Ketua KPU Kabupaten Indramayu juga berharap seluruh KPPS agar segera melaporkan jika ada kesalahan teknis dan konfirmasi ketika tidak terbaca hasil rekap. Maka dari itu, untuk seluruh KPPS harus memahami betul tupoksi dan memastikan Sirekap digunakan dengan semaksimal mungkin. (as/*)