Indramayu, medianetral.com – Tahun baru Islam 1 Muharam 1446 H di pondok pesantren al-zaytun dibanjiri pengunjung, Minggu (07/07/2024).
Ribuan mobil bus dan mini bus terlihat berjejer rapi memasuki pintu get Utara untuk melakukan registrasi tamu. Mereka datang dari seluruh penjuru tanah air, untuk merayakan tahun baru Islam yang di adakan ponpes Ma’had al-zaytun.
Kis (67) asal Banten mengatakan pada media netral, “Kami datang untuk merayakan tahun baru Islam 1 Muharam, di Ma’had al-zaytun, dan kami bersama sahabat-sahabat kami dari Banten.” Tuturnya.
Kami datang jam 05.00 wib menggunakan mini bus, walaupun di jalan menuju al-zaytun banjir, tiba di sini tidak ada air yang menggenang. Dan saya salut sama penanganan dan penataan lingkungannya. Imbuhnya.
Ditempat yang sama Suryadi (67) warga haurgelis membenarkan dengan apa yang di ucapkan Kis, “Iya, semua jalan yang menuju pondok pesantren al-zaytun terendam banjir, teman saya dari Cikedung lewat Kroya pun sama banjir, dan beberapa jalan hampir tidak kelihatan.” Ujarnya. (Margo)