Tempat Ngopi Arus Balik Paling Nyaman

Indramayu, medianetral.com – Banyak pilihan tempat istirahat, ngopi atau makan bagi pengendara yang melakukan arus balik pasca idul fitri.

Salah satunya lesehan sederhana pinggir sawah Desa Slaur, Kecamatan Lohbener, Kabupaten Indramayu – Jawa Barat.

Lesehan sederhana sisi kiri jalan raya milik Atim (40) warga Slaur ini tidak pernah sepi. Setiap 30 – 45 menit selalu saja ada yang turun istirahat ngopi.

Seperti Edy (47) bersama istrinya asal Pemalang Jawa Tengah, pengakuannya sejak tadi sudah mencari tempat istirahat yang paling nyaman Kamis (19/04/2024).

“Alhamdulillah dapetnya di sini, bisa selonjor dan tiduran dengan udara persawahan yang seger,” ujarnya sambil menyeruput kopi.

Sedangkan Yogie Putra (32) bersama tiga rekannya, asal Muntilan, Jogja istirahat numpang sarapan menghadap lahan persawahan yang membentang luas.

“Awalnya tadi kita mau sarapan di warung tapi karena suasana warung kelihatan ribet, akhirnya kita bungkus aja sambil nyari tempat istirahat yang nyaman dan lega,” tutur Yogie.

Kebetulan Warung lesehan Atim hanya menyediakan kopi dan aneka minuman, jadi orang-orang yang datang istirahat bebas.

Menurut Atim, arus mudik tahun ini tidak ramai seperti tahun sebelumnya.

“Waktu arus mudik saya hanya dagang 8 hari, kemudian pidah ke sebelah sini. Untuk arus mudik efektifnya Cuma 2 hari, 6 hari kedepannya udah mulai berkurang. Ga kayak tahun kemarin,” ucap Atim.

Arus mudik tahun lalu dagang selama 8 hari dia bisa dapat Rp. 4 juta. Sedangkan tahun ini hanya dapat Rp. 2 juta.

Sementara di arus balik tahun sekarang kata Atim cukup lumayan, omset satu hari dari dagang kopi bisa sampai Rp.600 ribu, dengan keuntungan bersih Rp.175 ribu setiap harinya. (Acep)

Baca Juga:

Camat Losarang Pimpin Apel Hari Pertama Kerja, Berlanjut ke Halal Bi Halal

BERGUMUL DENGAN MATAHARI PAGI

Kuwu Anjatan Utara Telah Diberhentikan Sementara

 

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *